Kata ‘galau’ mulai menjamur di masyarakat dan populer sejak tahun 2011 lalu. Namun sayangnya, penggunaan kata galau tidak digunakan sebagaimana arti yang sebenarnya. Tak hanya remaja, orang dewasa pun juga banyak yang mengaku bahwa dirinya tengah galau, entah karena pasangannya, pekerjaan, teman, atau bahkan keluarga.
Anda tentunya pernah mengalami kegalauan ini. Dibawah ini terdapat tips untuk mengatasi galau. Walau bagaimanapun, galau adalah sesuatu yang berkecamuk dalam pikiran yang jika tidak segera diatasi akan semakin berpengaruh pada hal-hal lain.
1. Mendengarkan musik
Cara paling ampuh untuk menghilangkan kegalauan terhadap pasangan ialah dengan mendengarkan musik yang beraliran keras, bersemangat ataupun nge-beat. Jangan sekali-kali anda mendengarkan lagu mellow ataupun slow bila tidak ingin galau anda menjadi ke tingkat stress.
2. Menangis
Menangis adalah sebuah cara untuk melepaskan galau yang paling ampuh. Menangis bukan berarti menunjukkan bahwa seseorang itu lemah dan cengeng, namun dalam menangis sendiri ternyata memang dapat mengeluarkan hormon stres yang ada di dalam tubuh yaitu endorphin leucine-enkaphalin dan prolactin.
3. Curhat
Salah satu andalan wanita adalh mulutnya. Karena itu wanita memang dikenal sebagai makhluk yang pandai bersosialisasi. Salah satu cara lain yang dapat berguna mengusir galau adalah dengan curhat kepada orang terdekat, entah sahabat, pasangan atau orang tua.
4. Jalan-jalan
Masing-masing wanita memang memiliki karakter yang berbeda-beda. Beberapa wanita yang sedang galau memilih untuk menangis agar segala penat hilang, ada juga wanita yang lebih memilih untuk jalan-jalan. Cara ini juga ampuh karena dengan jalan-jalan dapat menghilangkan stres dan galau berlebih.
5. Makan
Beberapa orang ketika stres melanda ada yang memilih untuk melampiaskannya pada makan besar. Namun, hal ini berbahaya jika Anda selalu melakukannya, selain tidak baik bagi kesehatan, melampiaskan diri pada makanan juga berakibat pada obesitas.
6. Menulis
Bagi sebagian orang yang suka menulis, menulis adalah sebuah terapi untuk menenangkan pikiran. Namun, banyak orang yang terbiasa melampiaskan rasa galaunya dengan menuliskan pada status facebook atau twitter. Bukannya simpatik, teman atau rekan Anda justru risih melihatnya, sebaiknya anda menuliskannya di blog pribadi ataupun diari.
7. Tidur
Tidur bisa menjadi satu pilihan tepat untuk menghilangkan kegalauan. Meski hilang hanya sejenak dan tidak menyelesaikan masalah, setidaknya setelah bangun tidur pikiran Anda kembali segar dan dapat memikirkan bagaimana solusi selanjutnya.http://www.maukeren.com/gaya-hidup/tips-cinta/tips-mengatasi-galau-berlebih/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar